Kaimana Papua | Liputan.onenews.co.id -
Kantor Pencarian dan Pertolongan (SAR) Timika, Papua, melalui Pos Pencarian dan Pertolongan (SAR) Kaimana, Papua Barat, menggelar pelatihan Potensi SAR Teknik Pertolongan di Permukaan Air tahun anggaran 2023, di Hotel Grand Papua, Kaimana, Senin (22/5/2023).
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala Kantor SAR Timika, George Mercy Randang, Kapolres Kaimana AKBP Gadug Kurniawan, Danyon 764 Iamba Baua, Letkol Ucok Namara, pemerintah daerah kabupaten Kaimana, Asisten I Setda Luther Rumpumbo. beserta tamu undangan lain.
Saat di temui wartawan, Luther mengatakan, kecelakaan atau bencana datang tanpa diduga oleh manusia.hingga saat ini belum ditemukan alat yang dapat mendeteksi terjadinya bencana atau kecelakaan. bencana yang terjadi sangat berdampak pada kehidupan manusia, perokonomian dan pada akhirnya mempengaruhi pembangunan daerah.
"Bencana atau kecelakaan tidak bisa dihalangi oleh manusia. Manusia yang merusak alam, maka akan terlindas oleh alam," ucap Luther
upaya yang diperlukan dalam menghadapi bencana atau kecelakaan, merupakan langka yang harus dilakukan oleh semua pihak, dan tindakan cepat dan tepat.
"Upaya mempersiapkan diri dalam menghadapi bencana maupun kecelakaan harus bisa dilakukan oleh setiap orang. Guna merespon dengan cepat bencana maupun kecelakaan," pungkas
Luther menyampaikan, melihat kondisi geografis wilayah Kaimana, dengan beberapa Kabupaten lainya, merupakan lautan dan pegunungan perlu mendapat perhatian khusus pemerintah, pihak swasta dan masyarakat untuk melakukan langkah-langkah kongkrit dan tepat.
"Salah satunya dengan kegiatan Potensi SAR Teknik Pertolongan di Permukaan Air. Diharapkan seluruh potensi SAR di Kaimana dapat mengikuti dengan baik kegiatan ini," tuturnya
Pihaknya, berpesan kepada personel yang tergabung dalam Tim SAR agar selalu siap sedia jika dibutuhkan, apabila ada proses pencarian dan pertolongan. Pelatihan Potensi SAR Teknik Pertolongan di Permukaan Air, selain teori akan dilakukan praktek langsung di laut yang dipandu oleh instruktur berpengalaman.
Kepala Kantor SAR Timika, George Mercy Randang, menambahkan, Basarnas mempunyai program kerja dan mengedukasi, rekan-rekan yang berada di wilayah Kaimana untuk bersinergi dalam misi-mis kemanusiaan.
"Membantu masyarakat dalam membutuhkan bantuan mungkin kalau ada nda minta-minta ada kecelakaan di wilayah Kaimana, dan kita angkat saat ini yaitu pelatihan potensi SAR. Terkait dengan Wateraskiu (pertolongan di air)." tambah George
Lanjut George,"untuk sarana prasarana Kaimana yang masih bersifat Pos, dari segi peralatan belum memadai, belum juga ada sarana-sarana yang memadai dan saat ini masih memberdayakan potensi - potensi yang ada," ungkapnya
Kepala Kantor SAR Timika, George Mercy Randang, memiliki wilayah kerja yaitu Kabupaten Mimika, Kabupaten Asmat dan wilayah Puncak. Wilayah kerja kantor SAR Timika , untuk itu perlu adanya sosialisasi substansi Basarnas maupun mengsinergikan teknik-teknik pertolongan di permukaan dan jada uga pendidikan-pendidikan lain ini baru di angkat permasalahan di air.
"dan ada juga pendidikan namanya kecelakaan lalulintas, pertolongan di ketinggian, memberikan pertolongan di gedung rerentuan itu dan ada namanya menggunakan peralatan-peralatan khusus dan itu silabus materinya ada semua. Cuman sekarang kita akan di Kaimana yaitu pendidikan pertolongan di air itu saja untuk saat ini di Kaimana," Tutupnya
( @Red** )
Social Header